Mengenal Kucing Ragdoll, Kucing Terlucu yang Populer
Kucing Ragdoll adalah salah satu jenis ras kucing yang sangat populer dan ini dibuktikan melalui terdaftarnya kucing ini sebagai salah satu jenis ras kucing terpopuler didunia di GCCF (Governing Council of the Cat Fancy). Kebanyakan porang berpendapat bahwa kucing ini sudah termasuk kucing yang lengkap dan juga memiliki semuanya, matanya yang biru dan besar, wajahnya yang imut, bulunya yang halus dan lembut membuat kucing ini memiliki daya tarik tersendiri.
Ragdoll sangat cocok dijadikan sebagai kucing peliharaan karena kucing ini sangatlah setia, kucing ini akan selalu senang berada disekitar orang yang ada dirumah dan juga mudah untuk diajak berteman serta bermain. Kucing Ragdoll juga sering disebut dengan kucing Raggie, pada umumnya semakin banyak perhatian yang kalian berikan pada kucing Ragdoll maka kalian juga akan mendapatkan kasih sayang dan perhatian dari kucing yang satu ini.
Bulu pada kucing Ragdoll tergolong semi long hair, tidak begitu panjang dan juga tidak terlalu pendek dan hal inilah yang menjadi salah satu ciri khas dari kucing Ragdoll. Sebagian besar kucing ini memiliki tubuh yang besar, dengan disertai sikapnya yang santai maka kucing ini selalu menjadi kucing rumahan atau kucing dalam ruangan yang akan selalu menemani pemiliknya dalam setiap kegiatan.
Ragdoll termasuk kucing yang sensitif, jadi dia tidak bisa ditinggal terlalu lama sendirian dirumah. Kucing ini terkenal dengan sifatnya yang santai dan tidak pandai, namun satu yang banyak disukai orang adalah sifatnya yang ulet dalam segala hal. Ragdoll selalu ingin memiliki aktivitas, dan juga selalu ingin mencari persahabatan dengan orang lain, hewan peliharaan lain dan juga kucing lainnya disekitar lingkungan dia tinggal.
Ragdoll sangat ideal untuk sebagian besar keluarga yang suka dengan kucing, mulai dari orang yang sudah berumur, keluarga muda, seorang yang masih lajang dan bahkan pecinta anjing pun bisa memilihara kucing ini. Jika kalian jarang dirumah namun memiliki hewan peliharaan lain hal tersebut merupakan hal yang bagus karena hewan lainnya bisa menjadi teman Ragdoll ketika kalian sedang ada urusan diluar rumah atupun sedang bekerja.
Asal Usul Kucing Ragdoll
Menurut informasi yang didapat dari sejarah kucing Ragdoll dalam penelusuran, kucing ini pertama kali dikembangkan pada tahun 1960an dan orang yang mengembangkan ras Ragdoll pertama kali adalah orang dari California, Amerika Serikat yang bernama Ann Baker. Ann tinggal di Riverside dan dia juga merupakan breeder kucing, kucing yang dia miliki bernama Josephine yang merupakan kucing berwarna putih dan mirip dengan kucing Anggora.
Pada awalnya, Ann hanya ingin memelihara kucing yang dia miliki dengan normal dan ingin kucingnya memiliki anak. Setelah itu Ann meminjam kucing milik tetangganya Mrs. Pennels untuk dikawinkan dengan Josephine, kucing milik tetangganya ini bernama Blackie. Blackie adalah kucing yang secara fisik sangat mirip dengan kucing Persia, dan sesuai dengan namanya bulu kucing ini berwarna hitam pada keseluruhan tubuhnya.
Lalu sebuah kejadian yang tidak terduga terjadi, Josephine yang dilepaskan diluar tertabrak mobil dan berada dijalan selama beberapa hari. Ann yang kemudian menemukannya kemudian membawa Josephine kerumah sakit hewan di perguruan tinggi setempat untuk menerima perawatan. Karena kejadian tersebut Josephine kehilangan sebelah matanya, namun kondisi lainnya bisa dikatakan baik baik saja dan sesudah sehat akhirnya dia bisa kembali pulang kerumah.
Josephine yang sudah sehat kemudian masih bisa hamil dengan normal dari perkawinannya dengan Blackie. Namun akibat kecelakaan yang dialaminya, Josephine mengalami perubahan sikap, dia berubah menjadi lebih tenang dan juga lebih tahan sakit daripada sebelumnya. Karena adanya perubahan tersebut maka Ann menjadi lebih bersemangat dalam melakukan pengembangan dari kucingnya Josephine dan juga keturunannya.
Dari perkawinannya dengan Blackie Josephine menghasilkan anak kucing jantan yang mirip dengan kucing Birman dan diberi nama Daddy Warbucks. Perkawinan selanjutnya dari Josephine dan Blackie menghasilkan anak kucing betina yang diberi nama Buckwheat dan Fugianna, dan kedua kucing inilah yang dikawinkan dengan Daddy Warbucks dan sejarah Kucing Ragdoll dimulai dari sini.
Ann kemudian terus mengembangkan kucing tersebut, lalu pada tahun 1971 Ann mendirikan sebuah organisasi kucing khusus untuk kucing Ragdoll. Nama Ragdol sendiri diambil dari kemiripan kucing ini dengan kucing Siam dan juga Kucing Birman dan tubuh kucing ini yang besar akan lemas begitu digendong yang membuat kucing ini menjadi mirip boneka, karena hal tersebut nama Ragdoll diberikan untuk ras ini.
Baca Juga : Tahapan Pertumbuhan Kucing yang Perlu Kalian Tahu
Setelahnya ada pasangan suami istri yang bernama Denny dan Laura Dayton, keduanya merupakan pecinta kucing dan berniat mengadopsi kucing Ragdoll dari Ann untuk ikut mengembangkan Standar dan juga menstabilkan genetik dari kucing ini. Terbukti pasangan suami istri tersebut juga berperan dalam pengembangan kucing Ragdoll dan membuat kucing ini diakui di Amerika Serikat. Ragdoll pertama kali diimpor ke Inggris pada tahun 1981, hal ini dilakukan oleh Pat Brownsell dan Lulu Rowley.
Setelah melalui tahapan pengembangan yang ada akhirnya sifat standar ras Ragdoll sudah ditetapkan dan mulailah didirikan sebuah organisasi kucing khusus ras Ragdoll bernama RFCI (Ragdoll Fanciers Club International). Tujuan organisasi ini adalah untuk memberikan bantuan dan panduan pada breeder kucing Ragdoll dan juga menyebarkan ras ini ke seluruh dunia.
Hal yang dilakukan organisasi ini membuahkan hasil dan membuat kucing Ragdoll diakui di GCCF (Governing Council of the Cat Fancy) sekitar tahun 1990. Pada tahun 1993 kucing ini didaftarkan pada organisasi kucing yang ada, dan mendapatkan pengakuan penuh pada tahun 2000. ACFA (American Cat Fanciers Association) dan TICA (The International Cat Association) adalah salah satu dari sekian banyak organisasi yang mengakui kucing ini.
Karakter dan Sifat Kucing Ragdoll
Tidak seperti kebanyakan kucing yang kadang masih takut dengan orang yang baru, Ragdoll hampir bisa dekat dengan semua orang dan gampang dipeluk oleh siapapun. Kucing ini sangat menyukai semua orang yang ada di lingkungan rumahnya mulai dari keluarga pemilik, hewan peliharaan lain, kucing ras lainnya dan bahkan orang baru yang datang kerumah untuk berkunjung.
Jinak adalah kata yang tepat untuk kucing Ragdoll, meski begitu kucing ini tidak begitu aktif. Ragdoll sangat suka bermain dengan mainan yang ada dirumah dan juga bermain dengan anggota keluarga pemiliknya, dengan memberikan system reward pada kucing ini maka dia akan selalu memberikan kejutan karena kucing ini sangat cepat belajar dalam segala hal. Ragdoll memiliki sifat yang baik dan mudah untuk dipelihara ataupun diajak hidup bersama.
Kucing Ragdoll termasuk kucing yang memiliki badan yang besar, dadanya lebar disertai dengan panggul yang lebar. Berat badan pada kucing Ragdoll jantan berkisar antara 5kg sampai dengan 9kg, sedangkan pada kucing betina berat badan yang umum berkisar antara 5kg sampai dengan 7kg. Kucing Ragdoll sendiri memiliki 4 pola warna, yaitu Bicolor (Dua warna), Mitted, Vandan Point (Solid, Lynx dan juga Tortie).
Tidak ada banyak pilihan warna pada kucing Ragdoll, meski begitu kucing ini tetaplah kucing yang lucu dan menggemaskan dan banyak orang ingin memeliharanya. Kepala kucing Ragdoll sebenarnya berukuran sedang, namun karena bulu yang ada pada sekitar wajahnya membuat kepala kucing ini menjadi terlihat besar. Telinga Ragdoll juga berukuran sedang dan membuat tampilan pada wajahnya berbentuk segitiga, kakinya panjang dan kuat dengan mata yang oval dan harus berwarna biru.
Baca Juga : Manfaat Kandungan Taurin untuk Kucing
Kucing Ragdoll dengan pola warna colorpoint memiliki warna yang terang dan juga cocok dengan tampilan warna pada wajahnya yang sedikit gelap. Warna inilah yang menjadi idaman semua penggemar kucing Ragdoll, bulu kucing Ragdoll bisa bervariasi mulai dari semi panjang hingga ke panjang dengan tekstur yang mewah dan juga lembut. Ketika kalian menggendong kucing ini badannya akan lemas mirip dengan boneka yang lucu dan juga menggemaskan.
Perawatan Kucing Ragdoll
Ragdoll yang termasuk kucing berukuran besar dan juga memiliki bulu yang halus berukuran semi panjang hingga panjang memerlukan sentuhan untuk menjaga kesehatan bulu dan juga badan supaya kucing ini selalu terlihat sehat dan juga memiliki bulu yang selalu indah. Bulu pada kucing Ragdoll memiliki tekstur yang halus dan lembut sehingga mudah diberikan perawatan oleh semua orang.
Dalam perawatannya, gunakan sisir yang khusus digunakan untuk kucing untuk menyisir bulu kucing Ragdoll. Lakukan penyisiran bulu kucing ini satu hingga dua kalia seminggu untuk menjaga atau mencegah bulu kucing Ragdoll menjadi kusut. Lakukan penyisiran dengan lembut, jangan sampai dia merasa kurang nyaman dengan hal yang kalian lakukan. Ragdoll sangat menyukai perhatian khusus yang kalian berikan, hal yang perlu diingat adalah bulu pada semua kucing pasti akan mengalami kerontokan dalam jumlah yang banyak atau sedikit pada setiap waktu tertentu.
Selain melakukan perawatan pada bulu kucing ini, kalian juga harus memperhatikan kebersihan cakar (kuku) da juga telinganya. Potong kuku Ragdoll secara teratur dengan melihat kondisi yang ada, selalu perhatikan telinga kucing ini. Jika ada kotoran maka segera bersihkan dengan menggunakan pembersih telinga kucing yang banyak dijual dipetshop. Semua kucing akan rentan terkena penyakit periodontal (Infeksi Gusi) jadi penting untuk menjaga kebersihan gigi kucing dengan cara menyikat gigi Ragdoll secara teratur.
Baca Juga : Manfaat Sterilisasi pada Kucing yang Perlu Diketahui
Apabila kucing Ragdoll kalian menjadi kucing peliharaan tunggal maka melakukan sterilisasi pada kucing ini bisa menjadi pilihan yang tepat karena dengan melakukan sterilisasi pada kucing maka kucing akan terbebas dari penyakit yang berkaitan dengan hormon. Selain itu sikap pada kucing Ragdoll juga sangat cocok dengan efek steril kucing, selain kucing menjadi lebih gemuk dia juga akan lebih senang dirumah bersama kalian dan juga keluarga.
Ragdoll merupakan kucing yang sangat santai dan cocok dijadikan sebagai kucing peliharaan jeluarga, karena ketika bermain dengan anak anak dia jarang sekali mengeluarkan cakarnya yang membuat kucing ini aman untuk anak anak. Meski hal ini merupakan hal yang umum, namun pengawasan tetap perlu dilakukan guna mencegah hal yang tidak dinginkan terjadi.
Semua kucing ras yang ada pasti akan mengalami masalah kesehatan yang bersifat genetik termasuk juga pada kucing Ragdoll ini. Masalah kesehatan yang sering terjadi pada kucing Ragdoll adalah Kardiomiopati Hipertrofik, yaitu suatu bentuk penyakit pada jantung kucing yang menjadi penyakit keturunan Ragdoll, resiko penyakit kandung kemih dan juga kecenderungan FIP (Feline Infectious Peritonitis).
Baca Juga : Vaksinasi pada Kucing Ragdoll yang Perlu Dilakukan
Perawatan terakhir yang perlu dilakukan dan wajib adalah memberikan vaksinasi pada kucing Ragdoll. Beberapa virus pada vaksin merupakan virus yang berbahaya untuk kehidupan kucing, jika tidak diberikan vaksin maka akan ada resiko nyawa kucing akan terancam. Dengan memberikan vaksin pada kucing maka kucing akan mendapatkan daya tahan tubuh terhadap virus tertentu dan juga memiliki daya tahan tubuh yang lebih bagus daripada kucing yang tidak diberikan vaksinasi.
Harga Kucing Ragdoll
Kucing Ragdoll sudah tergolong banyak di Indonesia, hal ini terbukti dengan banyaknya forum kucing Ragdoll di berbagai sosial media yang ada. Beberapa breeder kucing Ragdoll yang ada memiliki beberapa kucing Ragdoll berkualitas dan juga sering ikut dalam show kucing atau kontes kucing dan juga ada juga cattery yang melepas adopsikan Kucing Ragdoll Ped dan juga Kucing Ragdoll Non Ped.
Kucing Ragdoll sendiri merupakan kucing yang sering ikut dalam show kucing, jadi penggemar yang ada kebanyakan adalah orang yang suka dengan kontes kucing yang sering diadakan. Meski harga kucing Ragdoll tergolong mahal, namun kucing ini juga banyak dipelihara oleh pecinta kucing dari berbagai kalangan mulai karena kucing ini adalah kucing yang lucu, menggemaskan dan cocok dijadikan sebagai kucing peliharaan dirumah.
Pasaran harga kucing Ragdoll di Indonesia masih mencapai puluhan juta, beberapa breeder melepas kucing Ragdoll lokal dengan biaya adopsi 10 juta hingga 15juta sedangkan untuk kucing Ragdoll import bisa mencapai 20 juta hingga 30 juta. Maksud dari kucing Ragdoll lokal adalah kucing Ragdoll yang sudah beranak di Indonesia, jadi kucing import yang datang dan beranak di Indonesia disebut juga dengan Ragdoll lokal.
Bagi kalian yang ingin mengadopsi kucing Ragdoll maka kalian bisa mencari breeder kucing Ragdoll disekitar kota kalian atau juga bisa mencari melalui grup adopsi kucing Ragdoll yang ada di sosial media. Dalam bertransaksi adopsi kucing jangan lupa untuk menggunakan rekber jika breeder kucing yang dipilih masih belum terpercaya atau belum memiliki nama guna menjaga keamanan dari penipuan. Demikian mengenai kucing Ragdoll yang sangat populer di kalangan pecinta kucing, semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk semuanya.
Belum ada Komentar untuk "Mengenal Kucing Ragdoll, Kucing Terlucu yang Populer"
Posting Komentar