Pentingnya Makanan Kucing yang Mengandung Taurine

Kebutuhan nutrisi yang dibutuhkan oleh kucing sangat banyak sekali, nutrisi tersebut bisa kita cukupi dari makanan kucing yang kita berikan dan juga bisa melalui pemberian suplemen atau vitamin tambahan untuk kucing. Salah satu nutrisi yang harus kita berikan pada kucing peliharaan kita adalah taurine.

Taurin adalah salah satu nutrisi wajib yang harus didapatkan oleh kucing kita, karena jika kucing kekurangan taurine maka bisa menyebabkan beberapa masalah kesehatan untuknya. Tubuh kucing tidak bisa mensintesis taurine sendiri, oleh karena itu taurine merupakan salah satu jenis dari asam amino yang sangat penting untuk metabolisme tubuhnya.

Makanan Kucing yang Mengandung Taurine


Memberikan makanan dengan kandungan taurine pada kucing secara teratur merupakan hal yang wajib kita lakukan, karena hal tersebut sangat diperlukan oleh kucing kita. Daging mentah dan ikan laut adalah sumber utama dari taurine, meski begitu jenis asam amino yang satu ini sangat sensitif terhadap panas jadi ketika kalian memasak daging atau ikan laut sebelum diberikan ke kucing bisa mengurangi manfaat taurine untuk kucing atau bahkan bisa hilang.

Apakah Taurine itu?

Taurine adalah asam amino yang banyak terkandung dalam jaringan hewan yaitu daging. Selain daging, empedu juga banyak mengandung taurine. Daging sapi, daging unggas, ikan dan biji bijian memiliki banyak kandungan taurine didalamnya

Tumbuhan yang Mengandung Taurin


Taurine pertama kali ditemukan oleh ilmuwan dari Austria yang bernama Friedrich Tiedemann dan Leopold Gmeli, kedua ilmuwan tersebut menemukan taurine pada organ empedu seekor banteng. Nama latin untuk banteng adalah Boss Taurus, nama inilah yang diambil untuk nama taurine itu sendiri.

Baca Juga : Omega 3 dan Omega 6 untuk Kucing

Taurine adalah asam amino non esensial pada manusia, jadi tubuh manusia bisa memproduksi taurine sendiri sedangkan pada kucing hal ini tidak bisa dilakukan. Tubuh kucing tidak bisa memproduksi taurine yang bisa mencukupi kebutuhannya, oleh karena itu memberikan makanan yang mengandung taurine untuk kucing perlu kita lakukan supaya kebutuhan taurine kucing terpenuhi.

Apa Saja Manfaat Taurine untuk Kucing?

  • Mencegah kucing obesitas
  • Mencegah kucing kelelahan otot
  • Membantu kucing mengontrol kadar gula dalam darah
  • Membantu kucing mengontrol kadar kolesterol dalam tubuh
  • Membantu kucing membentuk garam empedu
  • Membantu kucing mencerna lemak
  • Membantu kucing dalam menyerap vitamin yang larut dalam lemak
  • Membantu fungsi jantung, saraf dan otot kucing
  • Membantu menjaga kesehatan mata jika terikat dengan zinc
  • Membantu menjaga vitalitas serta pertumbuhan embrio kucing
  • Merupakan zat yang membentuk sel retina mata

Apa saja Resiko Kucing yang Kekurangan Taurine?

  • Kucing akan mengalami gangguan metabolisme lemak dalam tubuhnya
  • Resiko terjadi gangguan pada fungsi jantung kucing
  • Kemungkinan degerenasi retina pada mata kucing secara perlahan, hal ini bisa menyebabkan kucing tidak bisa melihat
  • Pada kucing hamil ada kemungkian untuk mengalami kelainan embrio

Cara Memenuhi Kebutuhan Taurin Kucing

Mencukupi kebutuhan taurine untuk kucing bisa dilakukan dengan memberikan makanan kucing yang mengandung taurine, bijaklah dalam memilih makanan untuk kucing kalian. Ketika ingin membeli makanan untuk kucing jangan lupa untuk melihat kandungan nutrisi yang ada didalamnya.

Memberikan taurine diluar makanan kucing juga bisa dilakukan karena banyak sekali vitamin kucing yang mengandung taurine, selain itu taurine untuk kucing bisa didapatkan dengan mudah di petshop terdekat di kota kalian. Kalian bisa mencampurkan taurine kedalam makanan kucing ketika memberinya makan.

Ketika kebutuhan taurine untuk kucing terpenuhi maka kesehatan kucing kalian pasti akan lebih terjaga, selalu berikan perawatan yang terbaik untuk kucing kalian. Merawat kucing membutuhkan kesabaran dan tanggung jawab yang besar, untuk itu selalu jaga kesehatan kucing dimulai dari mencukupi kebutuhan nutrisinya. Demikian mengenai manfaat taurine untuk kucing, semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk semuanya.

Belum ada Komentar untuk "Pentingnya Makanan Kucing yang Mengandung Taurine"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel