Waktu yang Tepat untuk Memandikan Kucing

Kucing merupakan salah satu hewan peliharaan terfavorit karena keindahan bulunya yang membuat kucing menjadi lucu dan juga menggemaskan. Keindahan bulu kucing akan selalu terjaga jika melakukan perawatan pada bulu kucing dengan baik dan teratur. Salah satu cara supaya bulu kucing menjadi terawat adalah dengan memandikan kucing.

Kucing adalah salah satu hewan yang bisa membersihkan dirinya sendiri dengan cara menjilati tubuhnya namun hal tersebut tidak bisa menjamin bahwa seluruh tubuh kucing akan bersih karena ada bagian yang sulit dijangkau oleh kucing tanpa bantuan dari pemilik kucing seperti telinga, cakar, wajah dan bagian lainnya.

Cara Memandikan Kucing


Manfaat memandikan kucing sangat banyak sekali, selain dalam menjaga kualitas bulu kucing supaya terawat memandikan kucing juga membuat kucing lebih sehat, harum dan tentu saja bebas dari parasite seperti jamur dan juga kutu. Ketika kucing jarang dimandikan maka bulu kucing akan terlihat tidak terawat, selain itu kutu dan juga jamur akan lebih mudah menyerang kucing.

Tujuan memandikan kucing adalah untuk membantu kucing membersihkan bagian tubuh yang sulit dijangkau oleh kucing untuk dibersihkan sendiri, mencegah adanya kutu dan juga jamur, membuat kucing lebih wangi, perawatan tambahan untuk bulu kucing, dan juga untuk membuat kucing menjadi lebih sehat.


Umumnya kucing harus dimandikan 2 minggu sekali, hal ini dilakukan untuk melakukan perawatan tambahan pada bulu dan juga menjaga kebersihan kucing. Mandi 2 minggu sekali dilakukan untuk kucing yang normal, maksudnya adalah kucing yang tidak kutuan dan juga jamuran.

Kucing yang sudah terkena kutu dan juga jamur harus dimandikan dengan bersih dan bisa dilakukan 1 minggu sekali melihat kondisi kucing tersebut, namun jika kucing sudah terkena penyakit kulit seperti scabies atau jamur yang parah alangkah baiknya sebelum dimandikan harus dilakukan perawatan pada penyakit tersebut dan ketika kondisi sudah membaik kalian bisa membantu proses penyembuhan dengan memandikan kucing.

Pada penelusuran banyak sekali pertanyaan mengenai kucing mandi dan juga masalah lain terkait mandi pada kucing, inilah pertanyaan yang sering ditanyakan oleh orang yang memelihara kucing mengenai memandikan kucing.

Kapan kucing harus dimandikan?
Ketika kalian melihat bulu kucing sudah kusam dan tidak enak untuk dilihat kalian bisa memandikan kucing, umumnya dalam perawatan memandikan kucing bisa dilakukan 2 minggu sekali melihat kondisi kucing itu sendiri.

Apakah boleh kucing dimandikan setiap hari?
Boleh, ketika kucing kalian sehat dan kalian ada waktu lebih untuk memandikan kucing kalian bisa memandikan kucing setiap hari. Namun yang perlu diperhatikan adalah pemberian perawatan yang berlebihan juga tidak baik untuk kucing.

Bagaimana Cara Memandikan Kucing?
  • Gunakan air hangat untuk membasahi tubuh kucing 
  • Gunakan shampo kucing untuk membersihkan badan kucing
  • Bersihkan secara menyeluruh jangan sampai ada bagian yang tertinggal
  • Bilas badan kucing dengan air hangat setelah dirasa sudah bersih
  • Gunakan handuk untuk membantu pengeringan bulu kucing
  • Gunakan blower atau bisa menjemur kucing untuk mengeringkan bulu
  • Sisir bulu kucing secara menyeluruh, jangan lupa untuk membersihkan telinga dan memotong kuku atau cakar kucing

Apakah boleh kucing dimandikan dengan shampoo manusia?
Boleh, namun sebaiknya gunakan shampoo bayi untuk memandikan kucing kalian

Berapa kali memandikan kucing?
Dua minggu sekali atau bisa juga seminggu sekali

Cara memandikan kucing kecil?
Kucing kecil boleh dimandikan ketika sudah lepas susu dari induknya, atau sekitar 2-3 bulan. Gunakan air hangat untuk memandikan kucing kecil dan lakukan dengan lebih lembut, selebihnya sama dengan cara memandikan kucing biasa

Cara memandikan kucing yang galak atau liar?
Kucing galak biasanya memang jarang untuk dimandikan, mungkin ini salah satu alasan yang membuat kucing galak sulit dimandikan. Supaya lebih aman dan membuat kucing terbiasa kalian bisa menggunakan kandang untuk mandi kucing yang seukuran dengan tubuh kucing tersebut.

Dengan menggunakan kandang maka kucing tidak bisa bergerak dan mudah dimandikan, lakukan secara perlahan supaya kucing tenang dan tidak teriak.

Cara memandikan kucing sakit?
Kucing yang sakit sebaiknya tidak dimandikan terlebih dahulu

Cara memandikan kucing yang takut air?
Sebenarnya hampir semua kucing takut air, namun hal tersebut berlaku untuk air dingin. Cobalah menggunakan air hangat untuk memandikan kucing tersebut, mungkin dengan air hangat kucing akan menjadi lebih tenang dari sebelumnya.

Cara memandikan kucing hamil?
Kucing hamil sebaiknya jangan dimandikan terlebih dahulu karena akan ada resiko untuk perutnya jika dimandikan secara paksa.

Cara memandikan kucing Persia?
Cara memandikan kucing Persia masih sama seperti memandikan kucing pada umumnya, namun perawatan pada bulu sedikit berbeda karena kucing Persia memiliki bulu yang panjang

Cara memandikan kucing yang benar?
Memandikan kucing yang benar mungkin memandikan kucing dengan sangat bersih dan tidak ada bagian yang terlewat

Memandikan kucing mulai umur berapa?
2-3 bulan tergantung kondisi kucing itu sendiri

Itulah beberapa pertanyaan seputar mandi pada kucing yang sering ditanyakan, jawaban atas pertanyaan diatas adalah jawaban menurut saya pribadi, jadi jika ada kesalahan atau ada yang ingin membenarkan silahkan berkomentar dibawah. Demikian mengenai waktu yang tepat untuk memandikan kucing peliharaan dirumah, semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk semuanya.

Belum ada Komentar untuk "Waktu yang Tepat untuk Memandikan Kucing"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel